350ml - Vacuum Insulated Tumbler (JNR-352 Series)
Thermos adalah produsen global dan pelopor dalam mengembangkan produk wadah vakum yang inovatif dengan teknologi isolasi termutakhir yang sesuai dengan berbagai gaya hidup.
JNR-352
Product Parameter
Lisensi: Jepang
Kode: JNR-352
Volume: 350ml
Material: Stainless Steel
Tingkatkan pengalaman minum dengan Thermos Vacuum Insulated Tumbler yang dapat menjaga minuman tetap segar dan siap dinikmati. Dengan kapasitas 300ml, tumbler ini adalah pilihan sempurna untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi sepanjang hari.
Tersedia dalam warna matte green yang elegan, tumbler ini juga memiliki fitur inovatif One Push Button yang memudahkan Anda membuka tutupnya dengan sekali tekan. Desain mulut botol yang anti tumpah juga memberikan kemudahan saat menuangkan air, tanpa khawatir tumpah atau meluber.
Menyimpan temperatur suhu terendah: 5 derajat Celsius (6 jam)
Menyimpan temperatur suhu tertinggi: 68 derajat Celsius (6 jam)
Cara yang tepat untuk membersihkan Thermos:
Setelah pemakaian, bersihkan dengan air panas sampai bersih.
Agar produk bersih dan bebas kerak:
1. Masukan sabun cuci piring secukupnya ke dalam Thermos
2. Tambahkan air panas hingga penuh. Diamkan kurang lebih 5 menit
3. Bilas dengan air panas kurang lebih 3 kali
Membersihkan produk dari bekas kopi, teh atau susu:
1. Kocok Thermos dengan air panas hingga ampas hilang
2. Masukan sabun cuci piring secukup nya kemudian gosok dengan sikat halus
3. Bilas dengan air panas hingga busa hilang
Kebijakan Komplain & Pengembalian Pesanan:
1. Mohon untuk melakukan video unboxing (pembukaan paket), foto penerimaan produk, foto resi, dan foto label pembelian saat paket sudah berhasil diterima. Sehingga jika ada kerusakan, kekurangan produk/hadiah, atau ketidaksesuaian produk yang diterima bisa dilakukan validasi melalui kelengkapan tersebut.
2. Jika tidak ada atau hanya memiliki salah satu dari kelengkapan yang disebutkan, maka segala bentuk komplain yang masuk tidak bisa ditindak lanjuti atau dianggap tidak sah (kecuali bila memang ada kesalahan dari sisi Penjual).
3. Kerusakan packaging hanya pada bagian luar (bagian dalam utuh, produk tidak ada kerusakan/kekurangan, dll) disebabkan penanganan paket dari Pihak Jasa Ekspedisi yang kurang baik. Diharapkan agar Pembeli bisa melakukan komplain langsung ke Pihak Jasa Ekspedisi.
Untuk kebijakan Komplain & Pengembalian Pesanan, silakan periksa menu Orders & Shipping.